Mataram (NTB Satu) – Sambutan masyarakat atas hadirnya Ibu Kota Negara (IKN) semakin antusias. Terlihat respons mereka pada voting peluncuran Logo IKN.
Pemerintah sedang membuka voting resmi untuk Logo IKN pada 4 April – 20 Mei 2023 di laman vote ikn.go.id. Pantauan terakhir NTBSatu Rabu 13 April 2023 pukul 07.05 Wita, Sebanyak 297.810 suara telah masuk dari target 1 Juta Pemilih.
Kepala Otoritas Ibu Kota Nusantara, Ir. Bambang Susantono pun turun tangan memberikan tutorial kepada netizen untuk berpartisipasi pada vote IKN.
“Isi data diri, pilih logo Ibu Kota #NusantaraKita, dan dapatkan motor listrik bertanda tangan Presiden Joko Widodo untuk 10 pemenang,” ajak Bambang Susantono dilansir dari website IKN.
Menariknya juga, akun media sosial IKN @ikn_id pun banjir komentar netizen.
Beberapa menilai visual identity belum terlalu diperlukan dan tidak mencerminkan unsur daerah.
“Logo – logonya tidak ada yang menunjukkan identitas budaya lokal. Terkesan logo Perusahaan/BUMN,” tulis akun @jank_andra
Namun tidak sedikit mengapresiasi karya anak bangsa dan bersemangat dalam memilih logo favorit mereka. “Keren, semoga segera terealisasikan dan bisa tinggal di sana,” tulis @novran.satria
Sebelumnya, Jokowi dalam unggahan akun Instagram-nya, mengemukakan IKN sebagai visi misi Emas Indonesia di Tahun 2024 dan masyarakat harus turut serta mengambil bagian dalam pembangunannya.
Dalam hal ini, pemerintah sudah bekerja sama dengan Asosiasi Design Grafis Indonesia agar representasi visual negara dapat ditangani oleh ahlinya. Lima desain logo yang ada, mewakilkan Pancasila sebagai fondasi negara.
Makna dan filosofi yang dihadirikan dengan slide presentasi dapat memudahkan kita dalam memilih desain sesuai dengan harapan masing-masing. (STA)
Lihat juga:
- Turnamen Tenis Rally Rumble 2025 Sukses Digelar, Jadi Momentum Kebangkitan Tenis Lapangan di NTB
- Profil Al-Nassr, Klub Sepak Bola Terbesar di Asia
- Kas NTB Surplus Rp951 Miliar, DJPb Dorong Pemda Percepat Program Prioritas
- Ratusan Calon Jemaah Haji NTB 2025 Gagal Berangkat ke Tanah Suci
- iPhone 17 Masih Misteri, Bocoran iPhone 19 Kejutkan Penggemar
- Segini Kisaran Gaji Budi Djatmiko Usai Ditunjuk Jadi Komisaris Utama PT Pos Indonesia