Daerah NTBPolitik

Golkar NTB Klaim Mohan Raup Dukungan 10 Kabupaten/Kota

Mataram (NTBSatu) – DPD Partai Golkar NTB mengumumkan, sebanyak 10 DPD kabupaten/kota secara resmi menyatakan dukungan kepada Mohan Roliskana untuk kembali memimpin.

Dukungan ini otomatis memperkuat posisi Mohan menjelang Musyawarah Daerah (Musda) partai beringin tersebut.

Di satu sisi, DPD Golkar NTB menepis isu yang menyebut penundaan Musda berkaitan dengan kabar adanya pertarungan antara Mohan dan Wakil Gubernur NTB Indah Dhamayanti Putri.

Sekretaris DPD Golkar NTB, Firadz Pariska menegaskan, penundaan Musda murni karena kendala teknis kehadiran Ketua Umum Bahlil Lahadalia.

“Ketua Umum sebenarnya sangat ingin hadir langsung di Musda NTB. Tetapi karena menerima disposisi dari Presiden untuk membuka acara di Makassar pada tanggal yang sama, maka kami menyesuaikan,” ujar Firadz pada Kamis, 22 Mei 2025 kemarin.

IKLAN

DPD kini menunggu kepastian jadwal Ketua Umum untuk menentukan ulang pelaksanaan Musda.

Firadz menambahkan bahwa DPD terus berkoordinasi dengan DPP agar Musda berlangsung dengan kehadiran langsung Ketua Umum.

“Begitu jadwal kosong tersedia, kami langsung menyesuaikan,” jelas Firadz.

IKLAN

Ia juga menyebut bahwa penundaan Musda tidak hanya terjadi di NTB. DPD Golkar Bali mengalami penundaan serupa yang sebelumnya direncanakan pada 23 Mei 2025.

“Penundaan ini tidak berkaitan dengan politik lokal. Kami tegaskan kembali bahwa tidak ada kaitan dengan rumor pertarungan antarfigur di internal partai,” ungkap Firadz.

DPD Golkar NTB pun berharap publik tidak lagi mengaitkan penjadwalan ulang Musda dengan isu persaingan antara Mohan Roliskana dan Dinda. Dengan dukungan solid dari 10 DPD kabupaten/kota, Mohan dinilai sebagai figur kuat untuk kembali menahkodai Golkar NTB. (*)

IKLAN

Muhammad Khairurrizki

Jurnalis Hukum Kriminal

Berita Terkait

Back to top button