Mataram (NTBSatu) – Menjelang pendaftaran Calon Presiden (Capres), nama-nama kandidat Calon Wakil Presiden (Cawapres) mulai mengerucut. Salah satunya Cawapres kubu Prabowo Subianto.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon membeberkan nama-nama Cawapres dari Menteri Pertahanan tersebut.
“Sejumlah nama kan sudah ada, ada Cak Imin, pak Erick Thohir, ada pak Airlangga, ada pak Gibran, ada semua yaa, itu yang menjadi bagian yang nanti akan menjadi musyawarah, yang akan diselenggarakan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya,” jelasnya di Mataram Kamis, 24 Agustus 2023.
Dari nama-nama yang telah disebutkan tersebut. Menurut, mantan aktivis 98 itu, akan dilakukan musyawarah terlebih dahulu oleh seluruh ketua-ketua partai koalisi. Hingga nanti bisa diputuskan satu nama yang akan mendampingi Prabowo di Pilpres 2024.
“Yaa pasti pada waktunya, saya kira sudah ada untuk sejumlah kandidat, tapi akan menjadi bagian pembicaraan dari semua koalisi yang sudah fix, dan saya kira masih cukup banyak waktu,” pungkasnya.
Soal waktu diputuskannya nama Cawapres, Fadli Zon mengaku hanya soal waktu saja. Cepat dan lambatnya tentu koalisi akan segera merampungkan satu nama Cawapres Prabowo.
Baca Juga :
- Fadli Zon Nilai Wacana Ganjar-Anies Hanya ‘Gimmick’ Politik
- Ganjar Capres PDIP, Koalisi Perubahan di NTB Tetap Solid Menangkan Anies
- Partai Pendukung Ganjar Tanggapi Pendukung Prabowo ‘Lompat’ ke Ganjar
- Diskusi di Lombok Timur, Rocky Gerung Ungkap Kegagalan Ganjar Pranowo
- AHY Masuk Kandidat Kuat Cawapres Anies, IJU : Kita tunggu saja