Mataram (NTB Satu) – Satu per satu dosen senior di Universitas Mataram (Unram) angkat bicara terkait dugaan represif terhadap mahasiswa saat demonstrasi, Senin 20 Juni 2023 lalu. Kali ini kritik datang dari Dosen Filsafat Hukum Fakultas Hukum Unram, Dr. Widodo Dwi Putro.
Ia menilai kekerasan dilakukan untuk memukul mundur mahasiswa saat itu sudah mengarah ke aksi brutal. Widodo menyebut ini sebagai sejarah kelam kampus negeri tersebut.
Baca Juga:
- Beredar Curhat Kadistanbun NTB Terkait Hasil Assessment, Merasa Terancam Demosi
- Antrean Truk Sapi Bima Menumpuk di Pelabuhan Poto Tano dan Gili Mas
- FJPI Kawal Kasus Dugaan Persekusi Jurnalis Perempuan di NTB
- Balada Cinta Abadi: Arti Puitis Lagu Scorpions ‘When You Came Into My Life’, Ciptaan Titiek Puspa
“Pada era orde baru yang terkenal represif, kami sering mengangkat isu lebih sensitif, bahkan menolak pembodohan pada saat itu. Tapi tidak ada yang se represif ini. Gak ada,” kenang aktivis 98 ini.
“Ini kan aksinya damai, tapi mendapat perlakukan kekerasan. Saya terus terang sedih,” sesalnya.
Unram adalah salah satu kampus negeri di Indonesia yang mendapat label Merdeka Belajar Kampus Merdeka, tapi ternoda dengan tindakan represif oknum Satpam. Padahal mahasiswa tidak saja menuntut ilmu, tapi juga berkontribusi secara finansial, sehingga wajar menurut Widodo mereka menyampaikan aspirasi ketika merasakan ketidak adilan.