ADVERTORIAL

Bapeltanbun Provinsi NTB Beri Penyuluhan Kursus Tani Program SIMURP Tahun 2023

Mataram (NTB Satu) – Hasil bertani makin tidak menentu. Musim penghujan dan musim kemarau pun tidak dapat diprediksi dengan jelas. Hama dan penyakit pada tanaman kian hari kian menghantui.

Seperti itulah gambaran berbagai kesulitan yang dihadapi petani saat ini. Tidak dapat dipungkiri, banyak faktor yang memicu persoalan dalam berusaha tani, mulai dari faktor tanah sebagai media, faktor sarana produksi, faktor teknis budidayanya sendiri sampai dengan pengairan serta faktor eksternal seperti anomali musim.

Oleh sebab itu, perlu adanya langkah yang dapat mempertemukan antara permasalahan dan tantangan dalam berusaha tani ini. Agar berbagai permasalahan yang kerap muncul di tingkat petani mendapatkan solusi.

Untuk itu, Pemerintah Provinsi NTB hadirkan Program Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project (SIMURP) Tahun 2023 yang dilaksanakan di Kelurahan Gerantung, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah. Program ini difokuskan pada Kelompok Tani (Poktan) Baru Sadar.

Dalam kegiatan tersebut, juga dilaksanakan kursus tani Penerapan Teknologi Climate Smart Agriculture (CSA) atau pertanian cerdas iklim yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani dalam budidaya padi berbasis teknologi CSA.

IKLAN

Peserta kursus tani yang berpartisipasi pada kegiatan ini sebanyak 25 orang yang berasal dari pengurus dan anggota Poktan Baru Sadar.

Pada kesempatan ini hadir Kepala UPT Praya Tengah, Penyuluh Pembina Kabupaten, Penyuluh Provinsi Bapeltanbun, POPT dan penyuluh pendamping SIMURP Kecamatan Praya Tengah.

Sementara itu, adapun pemateri pada kegiatan ini adalah tim penyuluh dari Bapeltanbun NTB yang juga sebagai fasilitator pada kegiatan ini.

Materi yang disampaikan penyuluh Bapeltanbun Provinsi NTB dan Penyuluh Pendamping pada kegiatan ini adalah sosialisasi kegiatan SIMURP CSA 2023 dan seleksi atau uji benih. Diharapkan setelah kursus tani ini para petani mampu menyeleksi benih untuk mendapatkan benih yang bernas dan berkualitas baik. (MYM)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button