ADVERTORIALDiskominfotik Sumbawa

Perintah Pjs Bupati Sumbawa Bantu Korban Kebakaran di Desa Kerato

Mataram (NTBSatu) – Pjs Bupati Sumbawa, Dr. Najamuddin Amy menyerahkan bantuan kepada masyarakat Desa kerato, Kecamatan Unter Iwes yang menjadi korban kebakaran pada Jumat, 1 November 2024.

Najamuddin Amy segera memerintahkan OPD terkait untuk turun ke lokasi memberikan bantuan yang masyarakat perlukan. Dan menyampaikan salam kepada korban, karena pada saat kejadian Pjs Bupati masih berada di luar daerah.

Sebagai informasi, Damkarmat yang menerima laporan adanya kebakaran di Desa Kerato, segera menuju ke tempat kejadian kebakaran dengan mengerahkan dua unit mobil damkar.

Kondisi lokasi sulit terjangkau mobil pemadam. Menyusul tempatnya berada di pemukiman baru jauh di tengah sawah dan tidak ada akses mobil.

Karenanya, anggota damkar sempat mengalami kesulitan memadamkan api. Masyarakat setempat selanjutnya memadamkan api dengan cara manual. Menggunakan ember dan memanfaatkan air yang ada di sekitar persawahan, sehingga api dapat teratasi.

Dari kejadian tersebut, satu unit rumah milik pasangan Sapruddin dan Masratu hangus. Kerugiannya mencapai 75 juta rupiah.

IKLAN

Rinciannya, bangunan rumah panggung 100 persen terbakar, dua unit televisi, dan uang sejumlah Rp2 juta. Beruntungnya tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button