Lombok TimurPendidikan

KKN Internasional IAIH Pancor Diapresiasi Ponpes Thailand

Lombok Timur (NTBSatu) – Ponpes Darul Muslim Yala Fatoni, Thailand mengapresiasi mahasiswa IAIH Pancor yang melaksanakan KKN Internasional di negara tersebut. Mahasiswa IAIH Pancor menjalankan tiga agenda pokok selama di Thailand.

Tiga agenda pokok itu berkaitan dengan sektor pendidikan Islam, keberlanjutan lingkungan, dan Keindonesiaan. Mereka menjalankan program pendidikan Islam dalam bentuk kegiatan pengajaran materi-materi Keislaman kepada santri Pondok Pesantren Darul Muslim Yala Fatoni, Thailand.

Sementara untuk kegiatan lingkungan, mereka menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon di wilayah Narathiwat dan Yala Fatoni. Serta, edukasi penjagaan lingkungan kepada para santri.

Ketiga, mereka mengajar Bahasa Indonesia kepada santri di Pesantren Darul Muslim Yala Fatoni. Program itu merupakan permintaan langsung ponpes agar para santri mengetahui berbagai hal tentang Indonesia.

Sementara perwakilan Ponpes Darul Muslim Yala Fatoni, Ustaz Komarudin mengharapkan, pada tahun-tahun mendatang, IAIH Pancor dapat terus melaksanakan kegiatan-kegiatan internasional, dan menjadikan ponpesnya sebagai mitra tetap.

Lebih lanjut, ia mengharapkan IAIH Pancor dapat terus terhubung dalam berbagai kegiatan dengan ponpes yang ia pimpin.

Baca juga: IAIH Pancor Rampung Gelar Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa

IAIH Pancor Menyebar Makin Luas

Sementara, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan IAIH Pancor, Dr. Abdul Hayyi Akrom, M.Pd, mengatakan, kegiatan KKN Internasional tersebut adalah bagian dari kegiatan penting. IAIH Pancor ingin hadir memberi manfaat kepada masyarakat dalam lingkup yang lebih luas, yaitu masyarakat Asia Tenggara.

Ia mengungkapkan, IAIH Pancor ingin hadir di banyak tempat dalam wujud yang konstributif dalam memajukan kehidupan umat.

“Kegiatan KKN Internasional IAIH Pancor ini menjadi bagian dari wujud partisipasi civitas akademika IAIH Pancor untuk memberikan pengalaman langsung pada pergaulan internasional antara bangsa kepada mahasiswa dan mahasiswi,” kata Akrom, Senin, 29 Juli 2024.

Akrom menjelaskan, IAIH Pancor saat ini aktif menawarkan pergaulan luas kepada mahasiswa dan mahasiswinya untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

“Saat ini, IAIH Pancor telah memiliki dua orang mahasiswa asing asal Thailand yang sedang menempuh pendidikan pada kampus yang didirikan oleh Almagfurullah Maulanasyekh TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid ini,” ungkap Akrom.

Adapun para mahasiswa tersebut melaksanakan KKN Internasional di Thailand pada Juni hingga Juli 2024. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button