Mataram (NTB Satu) – Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) NTB terus gencar kolaborasi dengan seluruh pihak untuk mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) NTB. Salah satunya berkolaborasi dengan startup NTB, yakni Bale Startup yang merupakan platform marketplace real estate dan pencarian tukang profesional di NTB.
Kolaborasi yang dilakukan tersebut dalam bentuk workshop di Aula Brida NTB, Senin, 7 Agustus 2023. Kepala Bidang Kemitraan dan Inkubasi Bisnis Brida NTB, Iskandar Sukmana M.Pd., menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan oleh Bale Startup ini.
“Kami sangat senang mulai banyak bermunculan startup di NTB yang dapat membantu kami dalam mempersiapkan SDM di NTB. SDM NTB nanti kami harapkan tidak hanya berada di nasional saja tetapi bisa bekerja dan bersaing juga di tingkat nasional,” ujarnya, Senin, 7 Agustus 2023.
Ia juga menjelaskan, bahwa dengan ada Bale Startup ini peluang kerja semakin terbuka. Sebab, masyarakat yang bekerja sebagai tukang bangunan, lanjutnya, bisa terbantukan dengan aplikasi tersebut.
“Tentu ini menjadi peluang karena mungkin saat kita butuh renovasi rumah atau mau memperbaiki rumah tinggal cari Bale Startup. Tidak susah lagi nantinya,” tambahnya.
Chief Executive Officer (CEO) Bale Startup, Indra menerangkan, Bale Startup ini sudah memiliki dua aplikasi program yang berfokus kepada bidang properti.
“Saat ini kita ada 2 fitur 2 program yang kita lakukan. Pertama, ada yang namanya bale properti, kita kerja sama seluruh developer. Sebagaimana orang tahu dapat dilihat sekarang, sekali banget perumahan sudah dibangun. Tentunya rumah baru ini, terutama yang di bawah 3 tahun pembangunannya perlu yang namanya renovasi minimal satu rumah,” ungkapnya.
Dalam melakukan renovasi rumah, kata Indra, pasti pembuatan dapur, kanopi, dan lainnya diperlukan. Sehingga bayangkan saja, tuturnya, ada satu ruangan atau rumah sekarang jumlahnya ratusan unit.
“Itu kan perlu jasa desain dan kita desainnya sama semua kelompok ini. Nantinya sebenarnya potensi besar sekali ke kedepannya seperti itu, cuma butuh komitmen dan untuk dilakukan dan juga mendukung kelancaran proses ini,” tuturnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini juga, Bale Startup turut menjelaskan beberapa fitur dalam vendor Bale Apps yang dimilikinya. (JEF/*)