Kota Bima

Kunjungi Warga Terdampak Banjir di Kota Bima, Kapolda Bawa Ratusan Paket Sembako

Mataram (NTBSatu) – Dampak banjir yang melanda Bima, baik di Kota maupun Kabupaten beberapa waktu lalu berdampak langsung pada warga setempat.

Akibat banjir tersebut, tidak sedikit area pemukiman dan pertanian warga ikut terdampak luapan air banjir.

IKLAN

Bertepatan dengan giat Safari Ramadan, Kapolda NTB, Irjen Pol Djoko Poerwanto mengunjungi warga terdampak banjir di Kota Bima. Tepatnya di Kelurahan Dara, Kecamatan Rasane, pada Senin 10 April 2023 sore.

Dalam dialog dengam warga, Kapolda berpesan, agar warga terdampak banjir bisa tetap tabah. “Tetap semangat. Bencana ini merupakan ujian, kita sebagai umatnya harus tetap sabar dan tawakal,” ucap Kapolda.

Tidak hanya itu, Kapolda NTB bersama jajaran Polres di Bima dan Dompu itu juga membagikan 150 paket sembako. Hal itu sebagai bentuk empati Polda NTB kepada warga.

“Ini tidak seberapa. Tetapi minimal dapat meringankan beban saudara semuanya. Ini bentuk peduli dan empati Polda NTB,” ujarnya.

IKLAN

Masih kata Kapolda, kehadirannya di tengah-tengah warga saat itu untuk menjamin situasi Kamtibmas selalu aman. Menurutnya, kepolisian harus bisa menjamin rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Rasa aman dan nyaman menjadi sangat penting dalam menjalani aktivitas,” tegasnya.

Kedatangan Kapolda NTB bersama jajarannya tersebut mendapat sambutan hangat dari warga. Terlebih dengan adanya pembagian paket sembako. (MIL)


Lihat juga:

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button