BREAKING NEWSEkonomi Bisnis

Direktur Utama BEI Imam Rachman Mundur dari Jabatannya Buntut Dua Hari Gejolak Pasar Modal

Jakarta (NTBSatu) – Iman Rachman menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI).

Keputusan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab atas dinamika dan tekanan yang terjadi di pasar modal Indonesia dalam dua hari terakhir.

Dalam pernyataannya kepada media pada Jumat, 30 Januari 2026, Iman menegaskan, langkah mundur tersebut merupakan bentuk pertanggungjawaban moral dan profesional sebagai pimpinan tertinggi bursa.

“Saya sebagai Direktur Utama Bursa Efek Indonesia dan sebagai bentuk tanggung jawab saya terhadap apa yang terjadi dua hari kemarin menyatakan, mengundurkan diri sebagai Direktur Utama Bursa Efek Indonesia,” ujarnya dalam keterangan resminya.

Imam Rachman berharap, pengundurannya dapat membawa dampak positif bagi pasar modal nasional. Menurutnya, keputusan tersebut ia ambil demi menjaga kepercayaan pasar dan mendorong perbaikan kondisi perdagangan saham ke depan.

“Saya berharap ini yang terbaik buat pasar modal, semoga dengan pengunduran saya ini pasar modal kita jadi lebih baik,” paparnya.

Iman menambahkan, fokus utama saat ini adalah memastikan stabilitas pasar dan memulihkan pergerakan indeks. Ia optimistis kondisi pasar akan terus membaik, setelah pembukaan perdagangan yang menunjukkan tren positif.

“Saya tidak akan Q&A, saya percaya bahwa ini bentuk tanggung jawab saya dan sebagai Direktur Utama Bursa Efek Indonesia. Mudah-mudahan indeks kita yang pagi ini dibuka membaik akan terus membaik di hari-hari berikut. Cukup?,” tutupnya. (*)

Alan Ananami

Jurnalis NTBSatu

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button