Indonesia Siapkan KUB Mitra Mandala untuk Ekspor ke Korea Selatan dan Belgia

Mataram (NTB Satu) – Salah satu Usaha Kecil Menengah (UKM) yang telah menerapkan sistem produk premium adalah Kelompok Usaha Bersama (KUB) Mitra Mandala.

KUB melakukan eskpor berupa gula serbuk organik ke beberapa negara sekaligus, seperti Korea Selatan sebanyak 2 ton dan Belgia sebanyak 18 ton dalam satu bulan.

Langkah awal pemerintah mendorong program tersebut adalah dengan melakukan kerja sama.

Dilansir dari laman Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) NTB, Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional akan mendorong beberapa komoditas untuk dapat bekerja sama, seperti kopi, gula aren, gula kelapa, teh, dan pala.

Kerja sama dilakukan untuk membentuk kelompok tani yang menguasai ekspor produk tersebut.

Untuk memulai tahap tersebut, daerah yang lebih dahulu diterapkan untuk dapat mengekspor produk organik adalah Provinsi Banten dan Provinsi Jawa Barat.

Para petani yang dipilih merupakan petani pelaksana kegiatan pengembangan desa pertanian organik yang berbasis komoditas perkebunan.

Selain itu, mereka telah memiliki sertifikat organik, baik SNI maupun internasional. (GSR)

Exit mobile version