WSL, Liga Surfing Paling Bergengsi Dunia akan Digelar di Lobar

Mataram (NTB Satu) – Provinsi NTB memiliki potensi besar dalam wisata pantai, mulai dari pemandangan yang indah hingga ombak yang mendulang. Menyadari hal itu, Pemerintah Kabupaten Lombok Barat (Lobar) saat ini berencana untuk mengundang World Surf League (WSL) untuk menyelenggarakan liga surfing di Bangko Bangko, Lobar.

Asisten I Setda Lombok Barat, Agus Gunawan mengatakan, bagusnya ombak di Bangko Bangko sudah diakui oleh banyak surfer dunia.

“Kita punya potensi ombak yang bagus di Bangko Bangko. Dari 20 tahun lalu surfer profesional dunia sudah tahu, cuma kadang kita saja kadang yang tidak tau. Karena kita sadar punya potensi, kedepannya akan kita bungkus dalam bentuk event,” ujar Agus kepada NTB Satu, Sabtu, 13 Agustus 2022.

Dikatakannya, wacana tersebut masih dalam proses perencanaan dengan Pemerintah Pusat, dan ditargetkan bisa terlaksana di Bangko Bangko pada tahun 2023.

“Masih on process, ini juga yang menyelenggarakan dari Pemerintah Pusat, Kementerian Pariwisata, tinggal koordinasi dengan kabupaten. Kita targetkan terlaksana 2023,” imbuh Agus.

Jika event tersebut berhasil terlaksana pada 2023 di Bangko Bangko, maka akan menjadi yang pertama di NTB.

WSL sendiri adalah badan pengatur untuk peselancar profesional dan didedikasikan untuk menampilkan bakat terbaik dunia. Sports Business Journal melaporkan bahwa 28 juta jam konten video digital WSL dikonsumsi selama musim 2017, dan menjadikannya sebagai olahraga online ketiga yang paling banyak ditonton di Amerika Serikat setelah NFL dan NBA.

Selain itu, belakangan ini Pemerintah NTB terus memborong penyelenggaraan berbagai event bergengsi dunia, misalnya event balapan motor seperti WSBK, MotoGP, dan MXGP.(RZK)

Exit mobile version