Hukrim

Terdesak Biaya Berobat Istri, Pria Asal Mataram Bawa Kabur Motor Teman Kecilnya

Mataram (NTB Satu) – Terdesak kebutuhan biaya berobat istri, pria inisial LO asal Bretais, Sandubaya, Kota Mataram nekat mencuri motor teman kecilnya. Aksi nekat itu dilakukannya disaat ia bersama pelaku tengah meminum minuman keras (miras), pada November 2022 lalu.

“Istri saya sakit batu ginjal, jadi motor itu saya gadai di Lombok Tengah, Rp3,5 juta untuk berobat istri saya,” aku LO saat di konfrontir Kapolsek Sandubaya, Kompol M. Nasrullah, Selasa 17 Januari 2023.

IKLAN

Masih kata pelaku, saat membawa kabur motor temannya tersebut, ia beralasan meminjamnya. Namun, motor tersebut dibawa ke Lombok Tengah sekitar satu minggu. “Tiba-tiba adik saya telepon katanya kaca rumah dipecahkan oleh korban, setelah itu saya pulang,” sambungnya.

Sementara itu, mengetahui motornya dibawa kabur, korban kemudian melapor ke Mapolsek Sandubaya.

Kapolaek Sandubaya, Kompol M. Nasrullah di depan wartawan menjelaskan, berkat informasi masyarakat dan dari hasil penyelidikan, pelaku kemudian ditangkap di salah satu rumah kos di wilayah Mayura.

“Pelaku kami amankan di rumah kos di Mayura, pelaku ini dari Bertais tapi sering berpindah-pindah tempat tinggal,” terangnya.

IKLAN

Alasan pelaku mencuri motor tersebut, sambung Kapolsek, untuk berobat istrinya yang sedang sakit. Selain itu, diakui pelaku, uang hasil gadai motor tersebut dipakai pelaku untuk mengkonsumsi miras.

“Alasan kebutuhan istrinya itu hanya sebagai kedok saja, uang itu ia pakai mabuk,” sebut Kapolsek.

Kini pelaku inisial LO itu sudah diamankan di Mapolsek Sandubaya dan sudah ditetapkan tersangka. Ia disangkakan Pasal 372 dengan ancaman 4 tahun penjara. (MIL)

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button