Daerah NTB

Satu Kontraktor di Surabaya Dibiayai Hingga Rp70 Miliar oleh Bank NTB Syariah

Mataram (NTB Satu) – Salah satu perusahaan besar yang bergerak di bidang konstruksi di Surabaya, Jawa Timur memilih menggunakan dana dari Bank NTB Syariah untuk mendukung proyek fisik yang tengah dikerjakan. Nilai pembiayaannya mencapai Rp70 miliiar.

Penandatanganan pembiayaan dilakukan oleh Direktur Utama Bank NTB Syariah, H. Kukuh Rahardjo, didampingi para direksi, dan Kepala Cabang Bank NTB Syariah Surabaya, Eka Meidia Wijaya, dengan Direktur Utama PT. Anggaza Widya Ridha Mulya, Valentino Vimo Ihsani, ST. Senin
22 Agustus 2022.

Perusahaan ini adalah holding enam anak perusahaan lainnya, seluruhnya perusahaan yang juga bergerak di bidang konstruksi.

Meski kompetisi bank di Jawa Timur tidak kecil, baik dengan bank lokal, nasional, hingga bank bersekala internasional, namun perusahaan ini memilih pembiayaan dari Bank NTB Syariah lantaran proses pembiayaannya yang mudah, dan pelayanan SDMnya.

“Dan saya memang jatuh cinta dengan Bank NTB Syariah,” katanya.

Valentino mengatakan, meski cukup banyak perbankan di Surabaya, menurutnya, Bank NTB Syariah sudah memberikan pelayanan yang diharapkan.

“Pencairan pembiayaan juga cepat. Karena kami di konstruksi, kalau telat pengerjaan, sehari kami bisa kena denda Rp50 juta (dihitung dari nilai paket pengerjaan yang dilaksanakan). Sehingga kami butuh dana cepat untuk menyelesaikan proyek,” ujarnya.

Bank NTB Syariah, tambah Valentino, menyalurkan pembiayaan satu paket dengan anak-anak perusahaan lainnya. Sehingga tidak merepotkan bagi anak-anak perusahaannya untuk mendapatkan pembiayaan.

“Semua anak perusahaan kami mendapatkan kebutuhan pembiayaannya cukup satu saja yang ngurusnya. Sehingga tidak repot ngurus – ngurus syarat oleh masing-masing perusahaan,” imbuhnya.

Karena kemudahan yang diterima dari Bank NTB Syariah, Valentino juga turut menjadi corong kepada kontraktor-kontraktor lainnya.

“Saya juga sampaikan kepada teman – teman kontraktor untuk fasilitas dan kemudahan yang kami terima dari Bank NTB Syariah,” jelasnya.

Perusahaan konstruksi konsorsium ini, adalah salah satu kontraktor kelas kakap di Jawa Timur. Proyek fisik yang dikerjakannya tidak saja di Jawa Timur, juga di sejumlah daerah lainnya di Indonesia. Diantaranya, di Bangka Belitung, Indramayu, dan Jakarta.

Sementara itu, Direktur Utama Bank NTB Syariah, H. Kukuh Rahardjo mengatakan, perusahaan holding yang dibiayai proyeknya dengan nilai pembiayaan yang cukup besar ini adalah salah satu dari nasabah ritel besar yang dilayani di Jawa Timur.

Tahun 2014 lalu Kantor Cabang Surabaya ini dibuka. Awalnya hanya melayani DPK (Dana Pihak Ketiga) seperti tabungan, deposito, dan giro. Namun sejak tahun 2019, layanannya dilengkapi juga dengan pelayanan pembiayaan.

Sejak melayani pembiayaan, rentabilitas bank NTB Syariah ini menurutnya perlahan cukup bagus. Yang semula negative profitnya, sekarang sudah bertumbuh kearah yang cukup positif.

Jawa Timur adalah daerah yang potensial dilihat dari sisi bisnis perbankan. Mengingat, Surabaya sendiri adalah daerah pemasok kebutuhan-kebutuhan di Nusa Tenggara Barat. Sehingga terjadi pertemuan antara pengusaha di NTB dengan pengusahha di Jawa Timur.

“Sebenarnya tidak ada layanan spesial, karena SOP pelayanannya sudah ada. Kepada nasabah, dilakukan jemput bola. Untuk penyaluran pembiayaan, maksimal empat hari kalau sudah dokumennya lengkap. Meskipun pembiayaannya cukup besar,” terangnya.

Kukuh menegaskan, setelah mendapatkan kepercayaan besar dari pengusaha-pengusaha di Jawa Timur, Bank NTB Syariah juga berencana akan ekspansi dengan membuka cabang-cabang lainnya. Guna lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat pengusaha di Jawa Timur.(ABG)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN
Back to top button